Polres Lamtim Bubarkan Judi Sabung Ayam Di Pekalongan

Lampung Timur | Matavrino — Warga yang sedang menyaksikan judi sabung ayam, langsung melarikan diri, saat mengetahui kedatangan petugas kepolisian Polsek Pekalongan, Lampung Timur Polda Lampung.

Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Pekalongan AKP Yugo Laksono, pada Sabtu (23/3/24), menerangkan bahwa informasi terkait adanya dugaan aktifitas judi sabung ayam, diterima pihak kepolisian dari warga masyarakat.

“Awalnya kita menerima informasi dari masyarakat, terkait adanya dugaan aktifitas judi sabung ayam, dikawasan Desa Sidodadi, Kecamatan Pekalongan,” terangnya.

Petugas Kepolisian selanjutnya pada Sabtu (23/3/24) sekira pukul 12.50 Wib segera bergerak untuk melakukan proses penggrebekan di arena judi sabung ayam, yang digelar di halaman salah satu rumah warga yang kosong.

Para pemain dan penonton judi sabung ayam, yang diduga mengetahui kedatangan petugas kepolisian, langsung melarikan diri, dari lokasi kejadian.

 Berhasil melarikan diri, tetapi dari lokasi kejadian, petugas kepolisian berhasil mengamankan berbagai barang bukti, antara lain 4 unit sepeda motor, 2 ekor ayam jago, 2 keranjang wadah ayam, ember dan bak air, serta geber untuk tarung ayam. (*)
  • Related Posts

    Sat Narkoba Polres Metro Berhasil Ungkap Kasus Narkotika Jenis Sabu

    Kota Metro, Lampung | Matavrino-  Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Metro kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah hukumnya. Pada Senin, 9 September 2024, sekira pukul 21.00…

    Polres Lamtim Bongkar Peredaran Narkotika Tembakau Sintetis di Kabupaten Lampung Timur

    Lampung Timur | Matavrino — Tim Satuan Narkoba Polres Lampung Timur, membongkar upaya dugaan peredaran narkotika jenis Tembakau Sintesis (Sinte). Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya, didampingi Kasat Narkoba IPTU…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Pastikan pelayanan pemerintahan lancar, Walikota cek kelengkapan dan kelayakan randis

    Pastikan pelayanan pemerintahan lancar, Walikota cek kelengkapan dan kelayakan randis

    Rakor Bulanan, Bambang-Rafieq sampaikan hal ini…

    Rakor Bulanan, Bambang-Rafieq sampaikan hal ini…

    Walikota dan Wakil Walikota Metro Kunjungi Kodim 0411 untuk Perkuat Sinergi Keamanan

    Walikota dan Wakil Walikota Metro Kunjungi Kodim 0411 untuk Perkuat Sinergi Keamanan

    Dukung UMKM, Wakil Walikota Metro Resmikan Wisata Kuliner Senja Ramadhan 1446 H

    Dukung UMKM, Wakil Walikota Metro Resmikan Wisata Kuliner Senja Ramadhan 1446 H

    DPRD Kota Metro Gelar Paripurna Pembahasan Raperda 2025 dan RPJMD

    DPRD Kota Metro Gelar Paripurna Pembahasan Raperda 2025 dan RPJMD