KORPRI Melayani, Berkontribusi, dan Berinovasi untuk Negeri’ Jadi Tema Perayaan HUT ke-51

MataVrino  | Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Sekretariat Jenderal DPR RI mengangkat tema ‘KORPRI melayani, berkontribusi dan berinovasi untuk negeri’ dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51.

Ketua KORPRI Setjen DPR RI, Djaka Dwi Winarko menjelaskan, dalam memberikan pelayanan, kontribusi dan inovasi untuk negara dibutuhkan jasmani yang sehat dan rohani yang kuat.

“Untuk itu, KORPRI Setjen DPR RI memiliki berbagai program di bidang seni, olahraga dan kerohanian yang tujuannya untuk membangun jiwa dan jasmani yang sehat,” ungkap Djaka saat menyampaikan sambutan dalam peringatan HUT KORPRI Setjen DPR RI ke-51 tahun yang digelar di Lapangan Jantung Sehat, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (2/12/2022).

Disampaikan Djaka, HUT KORPRI Setjen DPR RI ke-51 digelar dengan konsep festival. “Jadi bapak dan ibu bisa berkeliling Jantung Sehat (Komplek Parlemen) untuk melihat beberapa kegiatan KORPRI,” katanya.

Menutup sambutannya, Djaka berharap dalam momen HUT KORPRI ke-51 tahun ini bisa memberikan motivasi kepada para pegawai Setjen DPR RI untuk lebih bisa beraktivitas dan bermanfaat langsung bagi semuanya.

“Kami berharap program-program itu bisa dilaksanakan dan bermanfaat langsung kepada anggota, untuk itu seperti seperti hymne KORPI tadi, KORPRI harus maju terus,” ungkapnya.

Untuk diketahui, KORPRI Setjen DPR memiliki beberapa kegiatan seperti futsal, tenis meja, tenis lapangan, sepak bola, bola voli, bulu tangkis, senam, komunitas skateboard, catur, fitnes, basket, Band Parlemen, Tari, Duta Budaya, Komunitas Pecinta Alam, paduan suara dan sebagainya.

Adapun momen HUT ke-51 KORPRI Setjen DPR RI ini dibuka dengan pemotongan tumpeng dan pemotongan kue oleh Sekjen DPR RI, Indra Iskandar, didampingi jajaran pejabat tinggi Setjen DPR RI lainnya.

 

Pewarta : ricky

  • Related Posts

    DPRD Kota Metro Gelar Paripurna Pembahasan Raperda 2025 dan RPJMD

    KOTA METRO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro menggelar Rapat Paripurna guna menyampaikan pidato sambutan Wali Kota Metro terpilih, Bambang Imam Santoso, dan Wakil Wali Kota Metro, M.…

    KOTA METRO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro menggelar Rapat Paripurna guna menyampaikan pidato sambutan Wali Kota Metro terpilih, Bambang Imam Santoso, dan Wakil Wali Kota Metro, M.…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Pastikan pelayanan pemerintahan lancar, Walikota cek kelengkapan dan kelayakan randis

    Pastikan pelayanan pemerintahan lancar, Walikota cek kelengkapan dan kelayakan randis

    Rakor Bulanan, Bambang-Rafieq sampaikan hal ini…

    Rakor Bulanan, Bambang-Rafieq sampaikan hal ini…

    Walikota dan Wakil Walikota Metro Kunjungi Kodim 0411 untuk Perkuat Sinergi Keamanan

    Walikota dan Wakil Walikota Metro Kunjungi Kodim 0411 untuk Perkuat Sinergi Keamanan

    Dukung UMKM, Wakil Walikota Metro Resmikan Wisata Kuliner Senja Ramadhan 1446 H

    Dukung UMKM, Wakil Walikota Metro Resmikan Wisata Kuliner Senja Ramadhan 1446 H

    DPRD Kota Metro Gelar Paripurna Pembahasan Raperda 2025 dan RPJMD

    DPRD Kota Metro Gelar Paripurna Pembahasan Raperda 2025 dan RPJMD